SEKDA KOTA MEDAN SECARA RESMI BUKA DIALOG INTERAKTIF SUMUT POS 2014

NEWS UPDATE

SEKDA KOTA MEDAN SECARA RESMI BUKA DIALOG INTERAKTIF SUMUT POS 2014

SEKDA KOTA MEDAN SECARA RESMI BUKA DIALOG INTERAKTIF SUMUT POS 2014

Dinas Tata ruang dan Tata Bangunan, 

Sekda Kota Medan Ir.Syaiful Bahri,MSi didampingi oleh sejumlah pimpinan SKPD dilingkungan Pemerintahan Kota Medan diantaranya Asisten Pemerintahan Kota Medan Drs.Musaddad,MSi, Kepala Dinas Kominfo Kota Medan Drs.H.Darussalam Pohan,MAP, kepala Dinas Perhubungan Kota Medan.

Renward Parapat,ATD,MT, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Medan Muslim,S.Sos, MSP, dan Kepala Dinas TRTB Kota Medan Ir.Samporno Pohan,MT secara resmi membuka dialog interaktif Sumut Pos tahun 2014 bertempat di Hotel Madani Medan, Rabu (15/1). Dialog Interaktif yang digelar oleh Harian Sumut Pos ini turut dihadir juga oleh Ketua DPRD Kota Medan Drs.Amiruddin dan Kepala Ombudsman Sumatera Utara Abyadi Siregar.

Dalam sambutannya Syaiful Bahri mengatakan sejak tahun 2008 telah ditetaskan Undang-undang No 14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi public, yang mulai dilaksanakan pada tahun 2010, namun ironisnya tidak semua badan public atau lembaga maupun instansi baik pemerintah maupun swasta yang memahami sacara rinci tentang peraturan tersebut, padahal Perlu disadari bahwa khalayak memiliki hak yang luas untuk memproleh informasi dari badan public yang di inginkannya .

Berdasarkan hal ini Syaiful Bahri menghimbau kepada seluruh pemangku kepentingan, pejabat public, pimpinan perusahaan dan orang-orang yang memiliki profesi untuk menyebarkan informasi lainnya, harus mampu menguasai undang-undang keterbukaan informasi public ini, sehingga cita-cita Kota Medan yang transparan dan informative serta komunikatif dapat terealisasikan dengan baik dan lancar.

Kita selaku orang-orang yang bekerja dibadan public harus terus berupaya menghadirkan informasi yang lengkap bagi masyarakat, kata Syaiful Bahri.

Selanjutnya Syaiful Bahri menambahkan bahwa dalam hal penyebaran informasi peran media massa tidak dapat diabaikan, media massa merupakan salah satu akses bagi masyarakat dalam memproleh informasi, disamping itu masyarakat juga harus dibiasakan melek media sehingga masyarakat dapat menjadi masyarakat yang kritis dalam menerima pemberitaan serta mampu menganalisis pembangunan yang telah diupayakan, dengan begitu Pemerintah tidak membangun sendirian, banyak mata yang akan mengawasi jalannya pembangunan serta turut mendorong dan mendukung agar upaya pembangunan dapat berjalan secara maksimal.

Selain itu Syaiful Bahri berharap melalui dialog interaktif ini dapat memberikan pencerahan untuk memahami kepentingan public dalam hal ketersediaan informasi yang lengkap bagi khalayak.

Saya sangat mengapresiasi serta mendukung penuh upaya-upaya yang mengedepankan kepentingan masyarakat luas, kata Syaiful Bahri.

Sebelumnya Pimpinan Redaksi Sumut Pos Paldes Nainggolan menjelaskan bahwa sejak 1 Januari 2013 sampai dengan 31 Desember 2013, Sumut Pos telah menerima SMS sebanyak 10900 SMS yang berisikan keluhan dan masukan dari masyarkat, pada umumnya SMS dari masyarakat berisikan tentang pelayanan administrasi umum di Pemerintah Kota Medan dan selebihnya berisikan mengenai pendidikan dan profesi guru, perbaikan infrastruktur seperti lampu jalan, pohon dan jalan rusak serta keluhan masyarakat terhadap krisis listrik. Sebagian besar SMS ini telah ditanggapi dan mendapat respon dari Pemerintah Daerah untuk selanjutnya dilakukan perbaikan.

Dalam Dialog Interaktif ini juga dilakukan penyerahan Humas Awards bagi kantor maupun institusi baik Pemerintah maupun Swasta yang berperan aktif dalam memberikan informasi, adapun institusi yang berperan ialah Disdukcapil Kota Medan, PDAM tirtanadi, Humas Poldasu, Dinas Pendidikan Kota Medan, Dinas Perhubungan Kota Medan, Humas Pemko Medan, Camat Medan Labuhan, Camat Medan Denai, Humas Telkomsel area Sumatera Utara, Pegadaian Kanwil I Medan, dan terakhir Kabag Humas Pemko Tebing Tinggi.

 

Sumber : Dinas Kominfo Kota Medan

AGENDA

0 Komentar

Tulis Komentar