WALIKOTA MEDAN MENGHADIRI MUSRENBAGNAS TAHUN 2013

NEWS UPDATE

WALIKOTA MEDAN MENGHADIRI MUSRENBAGNAS TAHUN 2013

WALIKOTA MEDAN MENGHADIRI MUSRENBAGNAS TAHUN 2013

Dinas Tata ruang dan Tata Bangunan, 

Walikota Medan Drs H Rahudman Harahap MM didampingi Kadispenda M Husni SE MSi Kadis TRTB Sampurno Pohan Kadis Bina Marga Gunawan Surya Lubis ST MSi menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Tahun 2013 di Hotel Bidakara Jakarta, Selasa (30/04/2013).

Acara yang resmi dibuka dan sekaligus diberi pengarahan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini mengangkat tema "Memantapkan Perekonomian Nasional bagi Peningkatan Kesejahteraan Rakyat yang Berkeadilan", dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2014 sekaligus merupakan forum untuk mensinergiskan ide-ide pembangunan yang telah disusun pada level provinsi melalui musrenbangprov.

Menteri PPN/Kepala Bappenas Armida Alisjahbana dalam sambutannya menjelaskan, dengan memperhatikan faktor internal dan eksternal tema penyelenggaraan ini memang dipilih sesuai tujuan untuk memantapkan perekonomian, peningkatan kesejahteraan, stabiltas sosial dan politik.

Armida berharap hasil Musrenbangnas bisa menghasilkan RKP yang fokus untuk pembangunan Indonesia. "Untuk RKP 2014, fokus untuk APBN yang tepat sasaran dan sesuai target, kesejahteraan masyarakat ke depan, dan pengurangan tingkat kemiskinan", ujar Menteri. Seluruh hasil Musrenbangnas akan menyempurnakan RKP 2014 dan akan dilaporkan pada Presiden dan juga disampaikan pada DPR RI.

Presiden SBY sendiri dalam arahannya kembali mengingatkan untuk selalu memahami apa yang telah kita capai dan belum bisa tercapai. Khusus untuk kepala daerah, Presiden berpesan, yang telah dicapai, jagalah dengan baik dan yang belum jadikanlah pekerjaan rumah. "Di samping itu kita juga ingin politik dan demokrasi berkembang menuju kekeadaan yang makin matang, makin berkualitas, dan makin bermartabat”, ujar Presiden.

Pembukaan Musrenbangnas 2013 ditandai dengan pemukulan gong oleh Presiden SBY, didampingi Wapres Boediono, Mendagri Gamawan Fauzi, dan Menteri PPN/Kepala Bappenas Armida Alisjahbana. Acara ini dihadiri jajaran Kabinet, Gubernur, Bupati/Walikota, pimpinan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) seluruh Indonesia. Tampak mendampingi Gubernur Banten Kepala Bappeda Provinsi Banten Widodo Hadi

 

Walikota Medan menyampaikan sendiri pada dasarnya akan mendukung semua program Pemerintah khususnya dalam Pembangunan Indonesia dimana sesuai Arahan Menteri PPN/Kepala Bappenas Kepala Daerah baik Gubernur, Walikota/Bupati fokus untuk APBN yang tepat sasaran dan sesuai target, kesejahteraan masyarakat ke depan, dan pengurangan tingkat kemiskinan untuk itu dalam hal ini Pemko Medan akan melaksanakannya.

 

Sumber : Dinas Kominfo Kota Medan

 


(M I)

AGENDA

0 Komentar

Tulis Komentar