Perkuat Konsolidasi Tata Ruang dan Pertanahan, 40 Pejabat Kementerian ATR/BPN Dilantik

NEWS UPDATE

Perkuat Konsolidasi Tata Ruang dan Pertanahan, 40 Pejabat Kementerian ATR/BPN Dilantik

Perkuat Konsolidasi Tata Ruang dan Pertanahan, 40 Pejabat Kementerian ATR/BPN Dilantik

Jakarta – Sebanyak 40 Pejabat Tinggi Madya dan Pejabat Tinggi Pratama Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) hari ini, Rabu (19/10) resmi dilantik. Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan A. Djalil mengatakan pelantikan ini sekaligus memperkuat proses konsolidasi antara tata ruang dan pertanahan di lingkungan Kementerian ATR/BPN.

Sebelumnya Tata Ruang merupakan bagian dari Kementerian Pekerjaan Umum, baru pada pemerintahan Jokowi – Jusuf Kalla, Direktorat Tata Ruang melebur dalam Kementerian ATR/BPN. Karena itu pada pelantikan ini terdapat sejumlah pejabat BPN yang ditempatkan di Tata Ruang dan begitupula sebaliknya. “Penempatan Direktorat Tata Ruang bersama BPN dinilai merupakan solusi kreatif kreatif Kabinet Jokowi-JK karena di sini tempat yang tepat,” ujarnya pada sambutan pelantikan di Aula Prona, Gedung Kementerian ATR/BPN Jakarta.

Konsolidasi antara tata ruang dan pertanahan menjadi penting untuk keberlanjutan pembangunan Indonesia. “Tata Ruang harus jadi panglima,” tegasnya. Di hadapan pejabat setingkat eselon satu dan dua yang baru dilantik, Sofyan menuturkan bahwa dirinya turut terlibat langsung untuk mewawancara para calon pejabat untuk memastikan yang terpilih adalah mereka yang kreatif. “Kita akan lihat performance nya, dalam 6 bulan akan kita evaluasi apakah cocok atau bisa dirotasi ke jabatan lain supaya bisa menggerakan organisasi ini dengan cepat,” tambahnya.

Daftar pejabat yang dilantik antara lain:
1.       Djamaluddin,  Direktur Jenderal Penataan Agraria
2.       Arie Yuriwin,  Direktur Jenderal Pengadaan Tanah
3.       Muhammad Ikhsan,  Direktur Jendral Penanganan Masalah Agraria, Pemanfaatan Ruang dan Tanah
4.       Sudarsono,  Staf Ahli Bidang Ekonomi Pertanahan
5.       Joko Heriyadi ,  Staf Ahli Bidang Landreform dan Hak Masyarakat atas Tanah
6.       Bahrunsyah,  Staf Ahli Bidang Masyarakat Adat dan Kemasyarakatan
7.       Gunawan Muhammad,  Kepala Biro Organisasi dan kepegawaian
8.       Andi tenri Abeng,  Kepala Biro Umum dan Tata Usaha Pimpinan
9.       Suyus Windayana, Kepala Pusat Data dan Informasi Pertanahan, Tata Ruang dan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan
10.   Virgo Eresta Jaya,  Sekertaris Direktorat Jendral  Tata Ruang 
11.   Aria Indra Purnama ,  Direktur Perencanaan Tata Ruang
12.   Dwi Hariyawan Sutrisno,  Direktur Pemanfaatan Ruang
13.   Agus Sutanto,  Direktur Penataan Kawasan
14.   Sufrijadi,  Direktur Pembinaan Perencanaan Tata Ruang dan Pemanfaatan Ruang Daerah
15.   Heru Murti,  Direktur Pengukuran dan Pemetaan Kadastral
16.   Tri Wibisono,  Direktur Survei dan Pemetaan Tematik 
17.   Pelopor,  Sekertaris Direktoriat Jendral Hubungan Hukum Keagrariaan
18.   Ratmono,  Direktur Pemberdayaan Hak Atas Tanah Masyarakat
19.   Beni Hermawan, Direktur Penataan Wilayah Pesisir, Pulau-Pulau Kecil, Perbatasan dan Wilayah Tertentu
20.   Rudi Rubijaya,  Direktur Konsolidasi Tanah
21.   Jaya,  Sekretariat Direktorat Jenderal Pengadaan Tanah 
22.   Ali Rintop Siregar ,  Direktur Pembinaan Pengadaan dan Penetapan Tanah Pemerintah
23.   Senthot Sudirman,  Direktur Penilaian Tanah
24.   Wisnubroto Sarosa,  Direktur Pengendalian Pemanfaatan Ruang
25.   Suryaman Kardiat,  Direktur Penertiban Pemanfaatan Ruang
26.   Sudaryanto,  Direktur Penertiban dan Pendayagunaan Tanah Terlantar
27.   Setyowantini,  Sekertaris Direktorat Jenderal Penangan Masalah Agraria, Pemanfaatan Ruang dan Tanah
28.   Supardy  Marbun,  Direktur Sengeketa dan Konflik Tanah dan Ruang Wilayah I
29.   Danik Paramayanti,  Inspektur Wilayah I
30.   Bambang Priono,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumatera Barat 
31.   Musriadi,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumatera Barat 
32.   Lukman Hakim,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Riau
33.   Perdananto Aribowo,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi D.I Yogyakarta
34.   Yuniar Hikmat Ginanjar,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan Selatan
35.   Muhammad Hikmad,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Sulawesi Selatan
36.   Arius Yambe,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Papua
37.   Mazwar,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Maluku Utara
38.   Kintot Eko Baskoro,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Gorontalo
39.   Toto Sutantono,  Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Papua Barat
40.   Budi Suryanto,  Direktur Landreform


sumber:http://www.bpn.go.id

AGENDA

0 Komentar

Tulis Komentar